Berikut merupakan jenis makanan dan minuman yang bisa menurunkan kadar kolesterol Anda.
Makan Ikan dan Omega 3
Diet kaya omega 3 dapat menurunkan resiko jantung, mengurangi resiko pengentalan darah dan juga bisa menurunkan tekanan darah. Para ahli kesehatan menganjurkan untuk memakan ikan kaya omega 3 sebanyak 2 takar dalam seminggunya.
Studi yang pernah dilakukan di Norwegian University of Science and Technology menemukan hasil bahwa pengidap diabetes tipe 2 yang banyak mengonsumsi ikan yang kaya omega 3 selama 9 minggu ternyata mengalami penurunan konsentrasi dan ukuran jenis kolesterol di dalam tubuhnya.
Memanfaatkan Kayu Manis
Selain itu, Kayu Manis juga telah terbukti secara efektif mengurangi kadar trigliserida, LDL, dan kadar kolesterol total di dalam tubuh.
Konsumsi Kacang-kacangan
Kacang-kacangan seperti Kenari dan Almond dapat membantu menurunkan kolesterol. Penn State Study menunjukkan bahwa dengan mengonsumsi Kenari Hijau berdampak pada penurunan kadar kolesterol jahat secara signifikan.
Makan Buah dan Sayuran
Selain bebas kolesterol, buah dan sayuran juga sangat kaya serat dan pectin yang merupakan 2 unsur yang terbukti dalam menurunkan kadar kolesterol.
Minum Anggur Merah
Jus Anggur atau Anggur Merah (wine) memang terkenal dengan kandungan antioksidannya yang tinggi yang berperan dalam membantu meningkatkan kadar HDL dalam darah.
Menikmati Jus Lemon
Nigerian Journal of Physiological Sciences pernah melaporkan bahwa citamin C yang berasal dari lemon setelah dikonsumsi selama 30 hari bisa menurunkan kolesterol jahat secara signifikan.
Rajin Minum Teh
Dengan rutin meminum teh setiap hari dalam jumlah yang wajar akan bermanfaat untuk mengurangi terjadinya penyumbatan pembuluh darah yang bisa menjadi pemicu penyakit jantung. Kolesterol baik dibutuhkan oleh tubuh, sedangkan kolesterol jahat dapat menimbulkan masalah kesehatan bagi tubuh.
Cara menanggulangi kolesterol jahat yang berlebih dalam tubuh ialah dengan secara konsisten mengonsumsi makanan dan jenis minuman di atas yang telah terbukti baik secara ilmiah maupun empiris dalam menurunkan kadar kolesterol jahat. Mulai sekarang, catat dan konsumsilah makanan dan minuman di atas secara teratur dan konsisten.